Siapa sih ya tau kue tradisional yang satu ini? pasti udah pernah nyoba makan kan? secara di pinggir jalan aja sekarang berjejeran gerobak yang jualan kue pukis enak. Citarasa kue pukis yang enak dan lembut ini bisa difariasikan dengan berbagai toping sesuai selera kita, ada yang rasa kacang, keju, meisiis, bahkan ada juga menggunakan toping kismis, yah itu kembali lagi masalah selera hehehe
Nah, karena kue pukis banyak banget yang suka, kali ini mama mau kasi resep kue pukis istimewa nih, istimewanya pasti soal rasa dong, rasanya dijamin lebih enak dan lembut. memang sudah banyak pedangang kue pukis enak yang menggunakan gerobak dan sudah mangkal di lokasinya sendiri-sendiri, tapi kita ga bisa menjamin kehigenisannya kan? kalo kita bisa buat sendiri bakal lebih enak kan? kesehatan orang tersayang udah bisa kita jamin sendiri. kita bisa mulai dari membuat kue sederhana saja namun terjamin kehigenisannya. Nah kali ini simak yuk Resep Kue Pukis Istimewa ala mama :)
Bahan yang digunakan :
- 250 grm Tepung terigu
- 200 grm Gula pasir
- 10 grm Margarine
- 125 ml Santan kental
- 50 ml Air hangat
- 2 btr Telur ayam
- 1 sdm Ragi instan
- ½ sdt Garam
- ½ sdt Vanilli bubuk
- ½ sdt Paasta vanilli
- Keju Secukupnya (untuk toping)
Cara Membuat Kue Pukis :
- Langkah pertama yang kita lakukan dalam membuat kue pukis yaitu merebus santan diatas api sedang, saat mmerebus santan aduk terus santan hingga medidih agar santan tidak pecah,
- Kemudian setelah santan mendidih, angkat dan diamkan terlebih dahulu,
- Kemudian buat adonan baru dengan mencampurkan ragi kedalam air hangat, aduk hingga rata,
- Setelah itu dalam wadah terpisah juga, kocok telur dan tambahkan juga gula pasir hingga adonan menjadi kental dan mengembang,
- Sembari tetap mengaduk tuangkan tepung terigu sedikit demisedikit kedalam kocokan telur tadi, aduk hingga adonan benar-benar rata,
- Setelah adonan rata tuangkan juga larutan ragi dan air hangat kedalam adonan yang dikocook,
- Kemudian tuangkan juga santan kedalam campuran adonan tadi, dan aduk hingga adonan semua tercampur rata,
- Setelah adonan rata, diamkan adonan selama ±15 menit,
- Kemudian siapkan cetakan kue pukis diatas api sedang, dan olesi cetakan dengan margarine,
- Setelah cetakan panas, tuangkan adonan kue pukis hingga hampir penuh,
- Tunggu hingga adonan setengah matang, dan kemudian taburkan keju parut diatas adonan yang sedang di panggang ini,
- Lalu tunggu hingga kue pukis matang sempurta,
- Setelah matang, angkat kue pukis dan kue pukis enak siap dihidangkan.
No comments:
Post a Comment